Phobia adalah rasa takut berlebihan pada sesuatu ataupun pada sebuah kejadian. Phobia bisa menghambat seseorang untuk melakukan sesuatu. Phobia sangat sulit dimengerti bagi sebagian orang, oleh sebab itu terkadang si pengidap phobia menjadi bahan ejekan oleh orang – orang yang tidak mempunyai rasa takut.
Phobia pada kecoa misalnya, kecoa hanyalah hewan kecil tapi bagi penderita phobia, kecoa merupakan binatang yang sangat mengerikan. Hampir di seluruh belahan bumi ini terdapat kecoa kecuali di Kutub, karena kecoa tidak bisa hidup di tempat yang membeku. Kecoa bisa kita jumpai di mana saja, tidak hanya di tempat yang kotor, di tempat yang bersih pun terkadang binatang kecil itu muncul.
Orang yang mempunyai rasa takut berlebihan pada kecoa disebut dengan istilah Katsaridaphobia. Penderita Katsaridaphobia tidak memandang usia. Saat penderita Katsaridaphobia menemui kecoa akan menjerit hiteris, menangis bahkan lari terbirit – birit. Tidak hanya itu pengidap Katsaridaphobia bisa sampai pinsan saat tidak sengaja melihat ataupun di hinggapi binatang kecil itu.
Penyebab Katsaridaphobia
Seperti phobia pada umumnya, Katsaridaphobia tidak diketahui apa sebabnya karena penderita Katsaridaphobia mempunyai sebab yang berbeda – beda dan berfariasi. Yang paling umum adalah si penderita Katsaridaphobia punya rasa trauma yang mendalam, seperti digigit kecoa. Ada juga yang waktu kecilnya melihat sang ibu atau saudaranya yang teriak histeris saat melihat kecoa jadi terbawa sampai dewasa kalau hewan itu menakutkan.
Tips Menghilangkan Phobia Pada Kecoa
Rasa takut yang berlebihan pada sesuatu jika dibiarkan berlama – lama pada diri kita akan mengganggu kejiwaan mental. Hanya rasa takut dan was – was yang ada, kehidupan kita pun tidak berasa tenang. Anda bisa mencoba tips ini agar menjadi lebih tenang dan tidak lagi takut pada kecoa :
Saat Melihat Kecoa Anggaplah Itu Binatang Yang Lucu
Kecoa merupakan binatang yang menjijikkan, tapi jangan pernah beranggapan bahwa kecoa itu merupakan hewan kecil yang mengerikan. Saat Anda merasa ngeri dan jijik itu secara spontan akan membuat Anda teriak dan loncat – loncat saat menjumpainya.Dan saat Anda bertingkah laku seperti itu Anda sudah termasuk pengidap penyakit Katsaridaphobia.
Saat anda sudah termasuk penderita Katsaridaphobia maka Anda harus membuang jauh – jauh penilaian menjijikkan dan mengerikan yang ada pada kecoa. Cobalah untuk melihat kecoa melalui gambar di handphone Anda, lihat dan cermati bahwa kecoa itu lucu dan menggemaskan karena bentuk kaki dan dua rambutnya yang ada di kepala seperti tokoh super hero pada film – film kartun.
Tanamkan Pada Pikiran Anda Bahwa Itu Hanyalah Lalat
Saat secara tidak sengaja kecoa hinggap pada tubuh Anda, berusahalah tetap tenang. Anggaplah itu hanyalah seekor lalat yang hinggap dan itu sama sekali tidak menakutkan. Begitu juga saat melihat kecoa di lantai ataupun perabotan rumah, jangan pernah panik. Ubah mindset Anda kalau kecoa itu adalah lalat. Jadi Anda tidak akan pernah takut lagi,
Ingat Selalu Bahwa Anda Lebih Besar Dari Kecoa
Mulai sekarang tanamkan pada pikiran Anda bahwa diri Anda jauh lebih besar dari kecoa, kecoa hanyalah binatang kecil yang hanya sebesar jari kelingking Anda.
Tutup Mata Dan Tarik Nafas
Kecoa merupakan binatang kecil yang tinggal di sekeliling kita. Tidak pernah kita duga dan kita sangka kalau tiba – tiba kecoa suka muncul di depan kita. Pejamkan mata dan tarik nafaslah kalau yang Anda temui itu hanyalah binatang kecil yang menggemaskan. Jangan pernah sekali – kali Anda teriak dan panik, karena itu akan membuat Anda malu ditertawakan banyak orang.
Dari rasa malu itu akan menjadikan Anda berani sama kecoa. Ingatlah selalu bahwa Anda akan ditertawakan banyak orang jika Anda teriak dan loncat – loncat saat bertemu kecoa.